Manfaat Keramas Malam Hari, Tingkatkan Kualitas Tidur

Langkah mudah untuk tubuh lebih segar

Manfaat Keramas Malam Hari, Tingkatkan Kualitas Tidur

Keramas merupakan bagian penting dari rutinitas perawatan rambut yang membantu menjaga kebersihan dan kesehatan kulit kepala serta rambut. Nah, ternyata ada beberapa waktu yang tepat untuk keramas, Bela, salah satunya adalah malam hari. Lewat artikel ini, Popbela akan membahas manfaat keramas malam hari. Yuk, simak baik-baik, ya!

Mengapa keramas malam hari?

Manfaat Keramas Malam Hari, Tingkatkan Kualitas Tidur

Keramas di malam hari memberikan berbagai manfaat yang mungkin tidak bisa kamu dapatkan jika dilakukan di pagi hari, seperti: 

  • Waktu yang lebih fleksibel
    Malam hari sering kali merupakan waktu yang lebih santai dibandingkan pagi hari. Kamu bisa meluangan banyak waktu saat merawat rambut tanpa terburu-buru. 
  • Mengurangi stres pagi hari
    Dengan keramas di malam hari, kamu dapat mengurangi salah satu kegiatan di pagi hari, sehingga membuat rutinitas lebih singkat dan tenang. Jadi nggak buru-buru lagi, deh. 
  • Kebersihan dan kenyamanan
    Setelah seharian beraktivitas, rambut kamu telah terpapar debu, polusi, dan kotoran lainnya. Nah, keramas di malam hari membantu menghilangkan kotoran tersebut, sehingga memberikan rasa bersih dan nyaman. 

Manfaat keramas malam hari

  • Meningkatkan kualitas tidur
    Ya, keramas di malam hari dapat membantu kamu merasa lebih segar dan bersih sebelum tidur. Perasaan ini dapat meningkatkan kualitas tidur, karena kamu merasa lebih nyaman dan rileks.
  • Mengurangi minyak berlebih
    Rambut cenderung memproduksi minyak lebih sedikit di malam hari. Dengan keramas sebelum tidur, kamu juga dapat mengurangi minyak berlebih pada rambut dan kulit kepala, sehingga rambut lebih segar lebih lama. 
  • Menghindari suhu panas dari hairdryer
    Mengeringkan rambut secara alami di malam hari dapat mengurangi penggunaan hair dryer dengan suhu panas. Hal ini dapat membantu mengurangi kerusakan rambut akibat panas berlebih. 
  • Memiliki banyak waktu untuk perawatan tambahan 
    Malam hari adalah waktu yang tepat untuk melakukan perawatan tambahan seperti gunakan masker rambut atau minyak rambut. Produk tersebut dapat bekerja lebih efektif saat didiamkan di malam hari.
  • Mengurangi kerontokan rambut
    Keramas di malam hari dapat membantu mengurangi kerontokan rambut yang disebabkan oleh stres. Dengan membersihkan rambut dan kulit kepala sebelum tidur, maka membantu meminimalkan faktor-faktor yang dapat menyebabkan kerontokan rambut.

Tips keramas di malam hari

Untuk mendapatkan manfaat maksimal dari keramas malam hari, kamu bisa ikuti beberapa tips di berikut ini: 

  • Gunakan air hangat
    Pengunaan air hangat saat keramas bisa membuka kutikula rambut dan memudahkan pengangkatan kotoran dan minyak. Namun, hindari air panas yang dapat menyebabkan rambut kering dan rapuh, ya. 
  • Lakukan pijatan kulit kepala
    Sebelum keramas, lakukan pijatan lembut pada kulit kepala selama beberapa menit. Ini dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah ke folikel rambut dan merangsang pertumbuhan rambut yang sehat.
  • Pilih sampo yang tepat
    Gunakan sampo yang sesuai dengan jenis rambut kamu. Jika rambut cenderung berminyak, pilih sampo yang dapat mengontrol minyak. Untuk rambut kering, pilih sampo yang melembapkan. 
  • Aplikasikan kondisioner
    Jangan lupa untuk menggunakan kondisioner setelah keramas. Kondisioner memberikan hidrasi dan memperbaiki kerusakan rambut. Gunakan hanya di batang rambut untuk mencegah lepek. 
  • Keringkan rambut dengan benar
    Sebelum tidur, pastikan rambut kamu dalam keadaan setengah kering. Hindari tidur dengan rambut basah karena ini dapat menyebabkan kepala menjadi pusing dan rambut kusut. Kamu bisa gunakan handuk microfiber untuk menyerap air. 

Ternyata keramas di malam hari menyimpan banyak manfaat baik untuk kesehatan dan kecantikan rambut kamu. Jadi, mulai saat ini, jangan hindari keramas di malam hari, ya.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved