10 Warna Rambut Ash Brown Berbagai Model, Stunning!

Nggak bikin kusam

10 Warna Rambut Ash Brown Berbagai Model, Stunning!

Memakai warna rambut cokelat saja mungkin sudah terlalu biasa. Kalau kamu ingin menambah dimensi pada rambut, warna rambut ash brown layak untuk dicoba. Ash brown merupakan perpaduan antara rambut brunette dengan tone cool grey. 

Kamu pun bisa memadukannya dengan model rambut dan pewarnaan yang bermacam-macam, mulai dari ombre, highlight, ataupun balayage. Berbeda dengan warna rambut cokelat biasa, warna rambut ash brown akan memberikan kedalaman dan dimensi yang menawan untuk rambutmu. 

Yuk, simak ulasan lengkapnya!

1. Pertama, dark ash for shorter hair akan sangat memukau dipakai untuk rambut bob pendekmu. Nggak hanya itu, perpaduan gaya dan warna rambut ini juga low maintenance, lho!

10 Warna Rambut Ash Brown Berbagai Model, Stunning!

2. Kalau kamu pemilik kulit yang cerah dengan cool tone, cobalah memakai silver highlight dan lowlight untuk memberikan dimensi pada rambut. Tenang, warna kulitmu nggak akan tampak kusam, kok!

3. Warna rambut ash brown selanjutnya memadukan antara ombre cokelat yang smokey dengan babylight dan ash blonde. Penampilanmu akan terkesan klasik dan chic dengan rambut ini

4. Gorgeus ash brown balayage membuat rambutmu menjadi tampak memudar dengan lembut. Jangan lupa berikan aksen keriting dan babylights supaya makin menawan!

5. Kalau kamu punya rambut warna cokelat yang lebih terang di bagian ujungnya, pertahankan gaya ombre tersebut sambil menambahkan warna ash yang tren saat ini

6. Perpaduan antara warna rambut ash brown dengan balayage akan terlihat memukau, apalagi untuk kamu yang memiliki warna kulit yang cerah. Berani coba?

7. Ash brown with lowlights and root smudge akan membingkai wajah dan membuat rambut tampak lebih bervolume. Dibandingkan dengan highlight, pilihlah pewarnaan balayage yang lebih canggih

8. Untuk membingkai wajah jadi tampak lebih panjang, terapkan medium ash brown hair ini. Dengan lapisan yang panjang dan melengkung, rambut jadi terlihat lebih alami juga, lho!

9. Perpaduan antara warm brown dan silvery grey sangat cocok untuk pemilik warm skin tone. Rambut juga lebih berdimensi dengan rambut warna ini

10. Terakhir, pencinta warna honey highlight bisa menggabungkan warna rambutnya dengan ash brown. Perpaduan keduanya yang kontras ternyata cukup menarik, kan?

Itulah 10 variasi warna rambut ash brown yang akan membuat rambut terlihat lebih dalam dan berdimensi. Bagaiana, tertarik untuk mencoba warna ini, Bela? 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved