Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Inilah Beberapa Penyebab Rambut Berminyak yang Perlu Kamu Tahu

Mungkin karena no. 3?

Vidya Nathania

Memiliki rambut yang berminyak tak hanya membuat risih saja, tetapi juga dapat menyebabkan ketombe, rambut lepek dan gatalnya kulit kepala. Sebelum kamu bergegas untuk mengatasinya, sebaiknya ketahui lebih dalam juga tentang penyebabnya ya. Nah, di artikel ini, Popbela akan membahas 5 hal yang tidak kamu sadari ternyata menjadi penyebab rambutmu berminyak. Kira-kira apa saja ya itu? Berikut beberapa penyebab rambut berminyak yang perlu kamu tahu!

1. Sedang dalam masa haid

flo.health

Masa haid memang membuat hormon menjadi kurang stabil, namun fakta lainnya yang masih jarang diketahui banyak perempuan adalah ketidakstabilan hormon juga menyebabkan kelenjar minyak pada kulit kepala memproduksi minyak dengan cukup banyak dan hal ini juga dapat menumbuhkan jerawat pada kulit kepalamu. Untuk itu, sediakan sampo dengan kandungan peppermint yang khusus digunakan saat sedang dalam masa haid.

2. Sering menguncir rambut

hairrehablondon.com

Tak hanya untuk bergaya, menguncir rambut seringkali dilakukan saat udara sedang panas. Menguncir rambut, otomatis menarik sedikit rambut, mengumpulkannya dan mengikatnya. Ternyata hal ini dapat merangsang kelenjar minyak memproduksi minyak yang berlebih dan menumpuk, itulah yang menyebabkan rambutmu mudah lepek.

3. Menggunakan produk sampo yang salah

rd.com

Penyebab rambut berminyak lainnya adalah sampo yang kamu gunakan. Dalam memilih produk sampo, pilih produk yang sesuai dengan kebutuhan dan jenis kulit kepalamu. Jika kamu menggunakan produk yang tak sesuai, kulit kepalamu akan menolak dengan keluarnya minyak berlebih pada kulit kepala dan bisa menjadi iritasi juga. 

4. Mencuci rambut terlalu sering

goodhousekeeping.com

Masih banyak yang beranggapan bahwa kebersihan rambut ditentukan oleh seberapa sering mencuci rambut dan hal ini membuat sebagian orang mencuci rambut setiap hari. Padahal hal ini dapat memicu kelenjar minyak untuk memproduksi minyak secara terus menerus dan bukannya semakin bersih, rambutmu menjadi sangat berminyak. Untuk itu, cuci rambutmu sebanyak 3 hari sekali saja ya!

5. Memiliki gen kulit kepala berminyak

deseretnews.com

Hal terakhir penyebab rambut berminyak adalah gen dan ini merupakan satu hal yang sulit untuk diatasi. Jika kamu memiliki orang tua dengan kulit kepala yang berminyak, kemungkinan besar kamu mengalaminya karena gen dari orang tuamu.Tak perlu bersedih, karena kamu bisa merawatnya dengan memilih produk sampo khusus untuk kulit kepala berminyak.

Nah, itu tadi beberapa penyebab rambut berminyak yang perlu kamu tahu. Kini, setelah mengetahui penyebabnya, lakukan langkah tepat untuk mengatasinya ya, Bela. Gunakanlah produk perawatan rambut yang tepat dan cucilah rambutmu 2-3 kali seminggu.

Semoga artikelnya bermanfaat!

IDN Channels

Latest from Hair