Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Cat Rambut Tidak Sesuai Ekspektasi? L’Oréal Ungkap Penyebabnya

Kira-kira apa ya penyebabnya, Bela?

Sabrina Amyra Aziz

Bagi kamu yang gemar mewarnai rambut, pasti sering kan mengalami situasi dimana hasil cat rambut tidak sesuai ekspektasi? Tentunya, kamu heran kenapa hal tersebut kerap terjadi. Nah, untungnya L’Oréal kini hadir sebagai solusi untuk mengatasi masalah tersebut.

Departemen penelitian L'Oréal telah bekerjasama dengan Universitas Ioannina selama bertahun-tahun untuk menentukan penyebab warna rambut tidak seperti yang diharapkan. Setelah kian lama, akhirnya L'Oréal menemukan penyebabnya, hal tersebut disebabkan oleh tingginya kandungan metal yang terdapat pada rambut. Terdapat juga faktor lain yang dapat mempngaruhi hasil akhir dari proses pewarnaan rambut, ialah perbedaan warna pada setiap rambut sekaligus memperhatikan kondisi rambut. 

Ternyata, terdapat 57% konsumen yang khawatir bahwa rambut mereka akan rontok akibat proses pewarnaan rambut, lalu terdapat juga 39% konsumen yang menginginkan warna rambut yang tahan lama dan sesuai harapan.  

loreal-paris.co.uk

Kandungan metal pada rambut sangat bergantung pada porositas rambut serta kualitas air di tempat tinggal kita. Bahkan air terbersih pun dapat mengandung metal tingkat tinggi. Hal tersebut dikarenakan aliran air yang mengikis logam pada pipa sehingga partikel metal menumpuk pada rambut. Selama pewarnaan rambut, kandungan metal yang tinggi dan rendah dapat memengaruhi pengoptimalan warna, peringkat, atau hasil kilat.

Diperkirakan bahwa semakin tinggi kandungan metal pada rambut, semakin besar kemungkinan rambut rontok dan hasil warna tidak sesuai ekspektasi. Tak hanya itu, studi kolaboratif ini juga membantu menganalisis serta memetakan kandungan metal yang terdapat dalam rambut di dunia. Di Indonesia khususnya terdapat 67% masyarakat Indonesia yang memiliki kadar metal yang tinggi dalam serat rambut.

loreal-paris.co.uk

Lie Kuang, L’Oréal Professionnel Ambassador mengungkapkan bahwa proses pewarnaan itu cukup sulit, apalagi jika hasil pewarnaannya tidak sesuai dengan yang diharapkan, “Walaupun langkah dan upaya yang kita lakukan sudah betul, kita tidak dapat menjamin bahwa hasil akhir pewarnaan rambut akan sesuai. Sekarang kita sudah ketahui penyebab permasalahan ini apa dan berharap ada solusi inovatif untuk memberikan hasil pewarnaan yang optimal," ujarnya.

Akhirnya, studi kolaboratif ini mampu mengidentifikasi molekul yang tepat untuk menetralisir kelebihan metal tingkat tinggi yang menyebabkan kerusakan rambut, yaitu Glicoamine. Bahan aktif ini cukup kecil untuk menembus serat rambut sehingga mampu mengikat serta menetralkan logam di dalam serat rambut. Maka itu, zat aktif ini mampu menjadi solusi untuk mengatasi masalah kerusakan rambut.

TOPIC

    IDN Channels

    Latest from Hair