Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Masker Alami untuk Memutihkan Wajah dan Glowing, Yuk Coba!

Wajah tampak cerah dan glowing

Nafi' Khoiriyah

Setiap perempuan tentu ingin memiliki kulit wajah yang cerah dan glowing. Namun, aktivitas sehari-hari di luar ruangan disertai dengan polusi dan stres sering kali membuat wajah tampak lebih kusam dan gelap.

Untuk mengatasi masalah tersebut, berbagai produk skincare pun telah dicoba untuk membuat kondisi wajah lebih baik. Selain itu, masker alami untuk memutihkan wajah dan glowing juga bisa menjadi solusi yang tepat.

Sebab, masker alami tersebut bisa kamu racik sendiri dengan bahan-bahan yang tersedia di rumah. Kira-kira, apa saja yang bisa dijadikan sebagai masker alami untuk wajah?

Lihat selengkapnya di bawah ini, ya!

1. Masker oatmeal dan madu

pexels.com/MART PRODUCTION

Masker alami untuk memutihkan wajah dan glowing yang pertama adalah masker oatmeal. Oatmeal memiliki manfaat untuk mengatasi kulit kering dan anti-inflamasi dengan kandungan antioksidan di dalamnya. 

Cara untuk membuat masker oatmeal ini adalah dengan membuat pasta dengan menggabungkan oatmeal bersama madu dan air. Setelah itu, oleskan ke wajah dengan lembut dan biarkan selama kurang lebih 10 menit lalu bilas dengan air. 

2. Masker pepaya dan madu

pexels.com/Any Lane

Kalau kandungan masker sebelumnya bisa mengatasi kulit kering, pepaya memiliki kandungan yang bisa menghaluskan kulit sehingga wajah akan tampak lebih glowing. Cara membuat masker dari buah ini pun cukup mudah. 

Pertama, tumbuk potongan pepaya terlebih dahulu. Lalu, aduk rata pepaya yang sudah ditumbuk tersebut sebelum menambahkannya dengan madu dan sari lemon. Setelah itu, oleskan pada wajah dan diamkan 5-10 menit sebelum dibilas. 

3. Masker putih telur dan lemon

pexels.com/Klaus Nielsen

Kamu pasti sudah sering mendengar masker alami untuk memutihkan wajah dan glowing dari putih telur. Putih telur memang memiliki berbagai keunggulan, di antaranya bisa mengecilkan pori-pori dan menghilangkan kotoran pada kulit. 

Cara memakainya, kamu cukup mencampurkan putih telur dengan beberapa tetes lemon, kemudian oleskan pada wajah. Diamkan selama beberapa menit, lalu bersihkan dengan air mengalir. 

4. Masker lidah buaya dan madu

pexels.com/Cintia Siqueira

Lidah buaya memang sudah menjadi tanaman yang sering digunakan dalam produk perawatan kulit. Tanaman ini bisa melembapkan kulit, menyamarkan bekas luka, dan mengurangi kemerahan. Apalagi, jika dicampurkan dengan madu. 

Cara membuat masker lidah buaya dan madu adalah dengan mengambil daging lidah buaya, campurkan dengan madu, lalu oleskan pada kulit wajah. Setelah kurang lebih 15 menit, bilas dengan air bersih. 

5. Masker timun

pexels.com/cottonbro studio

Timun bisa menjadi masker alami untuk memutihkan wajah dan glowing selanjutnya. Sebab, timun kaya akan antioksidan dan antiinflamasi sehingga bisa meringankan, mencerahkan, dan menghidrasi kulit wajah. 

Kalau kamu memiliki timun di rumah, parut timun tersebut dan haluskan menjadi seperti pasta. Setelah itu, oleskan pada wajah dan biarkan selama 15 menit. Setelah itu, rasakan efek melembapkan dari timun setelah dicuci bersih dengan air bersih. 

6. Masker pisang dan madu

pexels.com/Juan Salamanca

Pisang memiliki kandungan antioksidan dan fitonutrien yang bisa membuat kulit lembut dan bercahaya. Untuk membuat masker pisang dan madu, siapkan terlebih dahulu 1 pisang matang dan 2 sendok teh madu.

Kemudian, haluskan pisang matang dan campurkan dengan madu. Aplikasikan campuran tersebut pada wajah dan diamkan selama kurang lebih 15 menit. Jika sudah, bilas dengan air hangat dilanjutkan dengan air dingin setelahnya. 

7. Masker tomat dan madu

pexels.com/Dmitry Demidov

Masker alami untuk memutihkan wajah dan glowing yang terakhir bisa kamu buat dengan tomat. Sebab, tomat memiliki kandungan pencerah kulit dan bisa mengatasi kulit yang kering. 

Cara membuat masker tomat dan madu adalah dengan menghaluskan tomat yang sudah matang terlebih dahulu. Setelah itu, campurkan dengan satu sendok makan madu dan aduk sebelum diaplikasikan pada wajah. Diamkan selama lima belas menit, lalu bilas dengan air.

Itulah tujuh masker alami untuk memutihkan wajah dan glowing. Ternyata, bahan-bahan untuk perawatan kulit wajah bisa dengan mudah ditemukan di rumah.

Namun, jangan lupa sesuaikan bahan-bahan di atas dengan kondisi kulitmu dan segera konsultasi dengan dokter jika mengalami reaksi yang negatif ya, Bela?

IDN Channels

Latest from Hair