Penelitian menunjukkan bahwa 42% wanita generasi millennial usia 25-34 tahun sudah memiliki kekhawatiran akan penuaan sejak dini. Mereka bahkan sudah mulai menggunakan produk perawatan anti-ageing sejak usia 26 tahun. Itulah sebabnya Kérastase sebagai brand profesional luxury memperlengkap rangkaian Chronologiste, perawatan anti-ageing untuk rambut dan kulit kepala, dengan inovasi terbaru dan mengajak para konsumen untuk #LiveBeyondTime.
“Sama seperti kulit wajah dan tubuh, kulit kepala dan rambut juga mengalami penuaan alami seiring bertambahnya usia. Enam tanda penuaan pada kulit kepala dan rambut antara lain kulit kepala kering, kaku, dan kendur, kemudian rambut kusam, mudah patah, dan kehilangan volume. Berbagai faktor eksternal dan internal mempercepat penuaan pada kulit kepala dan rambut. Asupan nutrisi yang tepat bagi kulit kepala dan rambut dapat memastikan pertumbuhan yang sehat dan menghindari masalah-masalah tersebut,' jelas Sitoresmi, Senior Education Manager, Kérastase Indonesia.
Rangkaian produk Chronologiste dengan kandungan formula yang secara aktif menutrisi kulit kepala dan rambut, hadir dengan inovasi terbaru dalam kandungannya untuk merawat rambut dan kulit kepala yang mengalami penuaan dini. Terdapat kandungan Hyaluronic Acid sebagai hidrator yang mampu melembapkan dan menghidrasi kulit kepala juga batang rambut.
Lalu, ada juga kandungan Vitamin E sebagai anti-oksidan natural guna melindungi dari agresi eksternal (sinar UV, radikal bebas, dan polusi). Dan tak ketinggalan terdapat Abyssine, kandungan untuk meregenerasi vitalitas sel sehingga permukaan batang rambut menjadi lembut, kuat, dan lebih baik. Tertarik mencobanya, Bela?