Bukan hanya riasan wajah, rambut yang tertata rapi, tampak berkilau dan wangi tentunya ikut mendukung penampilan. Namun sayangnya, banyak faktor yang menghalangi hal tersebut terjadi sehingga membuat rambut menjadi bau seperti masalah ketombe, kulit kepala yang berminyak, bakteri, debu, polusi, hingga rambut yang kotor karena jarang keramas.
Tapi tenang, Bela! Hal tersebut bisa diatasi kok. Salah satunya adalah dengan menggunakan bahan-bahan alami yang dijamin akan menghilangkan bau dan membuat rambutmu jadi lebih harum dan segar.
Oh ya, fungsi ini juga bisa kamu dapatkan dengan menggunakan sampo dan kondisioner REJOICE Rich Soft Smooth Baru. Formula di dalamnya bisa membuat rambutmu wangi tahan lama dan telah diperkaya dengan argan essence untuk kelembutan 48 jam.
Tidak hanya itu, REJOICE Rich Soft Smooth Baru juga memiliki formula anti kusut bahkan saat rambut basah. Yuk, coba dan gunakan secara teratur untuk mendapatkan rambut yang wanginya nempel tahan lama, dan lembutnya ‘pol’ sampai lusa!
Untuk bahan alami lainnya, bisa intip di bawah ini ya!
1. Daun thyme
Daun thyme yang merupakan keluarga dari daun mint dapat menghilangkan bau tak sedap pada rambut karena memiliki fungsi anti jamur dan anti bakteri. Kamu bisa menggunakan sampo yang memiliki kandungan daun thyme di dalamnya. Atau kamu juga bisa merebus daun thyme dalam air selama 15 menit. Biarkan airnya dingin. Lalu, gunakan untuk membilas rambut ketika kamu keramas.
2. Tea tree oil
Tea tree oil yang dikenal dapat mengatasi masalah jerawat juga ampuh untuk mengatasi masalah rambut bau lho. Bahan yang satu ini dapat mengatasi masalah ketombe dan bau pada kulit kepala yang diakibatkan oleh jamur. Cukup campurkan beberapa tetes tea tree oil pada sampo yang kamu pakai dan air untuk bilasan terakhir ketika keramas.
3. Minyak lavender
Tidak hanya dapat digunakan sebagai aromaterapi, minyak lavender juga memiliki banyak manfaat untuk rambut dan kulit kepala sepeti menghilangkan bau karena jamur dan bakteri, membantu melembapkan rambut, dan melancarkan sirkulasi darah di kulit kepala sehingga pertumbuhan rambut pun jadi lebih baik.
Cara pakainya juga mudah. Setelah keramas, aplikasikan tiga hingga lima tetes minyak lavender pada kulit kepala dan rambut sambil dipijat. Tak perlu dibilas setelahnya, jadi biarkan minyak tersebut menyerap dengan sendirinya. Rambutmu dijamin akan wangi seharian.
4. Minyak dari bawang putih
Hah? Kok pakai bawang putih? Eits, tenang dulu. Jika bau pada kulit kepala dan rambutmu disebabkan oleh bakteri dan jamur, maka menggunakan minyak bawang putih adalah pilihan yang tepat karena bawang putih memiliki sifat anti bakteri yang sangat baik.
Dalam keadaan rambut kering, aplikasikan minyak bawang putih pada seluruh rambut dan kulit kepala sambil dipijat. Diamkan selama 20 menit. Lalu cuci rambutmu seperti biasa dengan menggunakan sampo andalan.
5. Lidah buaya
Kalau yang satu ini nggak perlu diragukan lagi khasiatnya. Tidak hanya dapat menyuburkan dan menyegarkan rambut, lidah buaya juga dapat mengatasi masalah ketombe dan kulit kepala berminyak serta mampu membuat rambut jadi lebih harum. Setelah keramas, aplikasikan gel atau daging dari tanaman lidah buaya. Lalu bilas dengan air hingga bersih. Rambut jadi lebih indah deh!
6. Jus tomat
Vitamin dan mineral yangterkandung di dalam tomat mampu meningkatkan kadar asam di kulit kepala sehingga bakteri dan jamur akan terbunuh. Hasilnya, rambut dan kulit kepala tak lagi bau. Blender tomat tanpa tanpa air hingga halus (mirip seperti bubur). Lalu, gunakan seperti kondisioner setelah keramas. Bilas dengan air hingga bersih dan tak ada lagi aroma tomat pada rambut.
7. Jus lemon
Jus lemon juga ampuh untuk menghilangkan aroma tak sedap lho. Cukup tuangkan pada rambut setelah keramas sambil dipijat. Dan bilas dengan air.
Itu tadi tujuh bahan alami yang ampuh untuk menghilangkan bau tak sedap pada rambut dan kulit kepala. Selamat mencoba!
BACA JUGA: 7 Hal Berbahaya yang Dapat Kamu Lakukan Pada Rambut Setiap Hari