Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Atasi Permasalahan Rambut dengan Detoks Rambut Secara Alami

Greeta Sadeli

Rambut memang mahkota wanita yang di mana para wanitanya selalu menjaga dan merawatnya. Namun kebanyakan para wanita sering menggonta-ganti warna rambut yang  dapat berakibat buruk dengan kerusakan permanen pada rambut. Contohnya seperti rambut bercabang, ketombe, kering dan kusam. Sebenarnya cara untuk mengatasinya mudah, kamu hanya perlu melakukan detoksifikasi alami pada rambutmu, Bela. Yuk lihat penjelasan selengkapnya di sini!

1-f5e877a2d46988bd2c12da58f630b383.jpg

Cara detoks pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan menggunakan lemon. kamu hanya perlu wadah untuk menampung air perasan lemon dan tambahkan air secukupnya, lalu rendam rambutmu selama beberapa menit. Dengan merendam rambut kedalam air perasan lemon, dapat membantu menghilangkan minyak berlebih

2-dc1af0519cb717c21b0cb9477517d5ea.jpg

Detoks rambut menggunakan santan akan membuat rambutmu menjadi halus, juga membantu membuat rambut tumbuh menjadi lebih cepat dan lebat. Caranya mudah kamu hanya perlu merendam rambutmu ke dalam larutan santan dan air secukupnya rendam kurang lebih setengah jam, dan tuangkan beberapa tetes essensial oil.

3-ecc734414f8462d8193283956d1985e2.jpg

Garam murni ini menjadi  solusi mudah untuk mendetox rambut indah kamu. Kamu harus menyiapkan cuka, dan soda lalu tambahkan garam dan air secukupnya kedalam baskom yang cukup untuk merendam rambut. Rendam rambut ke dalam baskom selama beberapa menit, lalu bilas dengan air hangat.

Selamat mencoba!

Baca Juga : 5 Cara Mengatasi Rambut Bercabang Secara Alami​

IDN Channels

Latest from Hair