Demi mendapat berbagai gaya rambut, apapun pasti kamu lakukan seperti menggunakan hair dryer bersuhu tinggi hingga mencatok rambut setiap hari. Ya kan? Tapi tanpa disadari, kamu juga telah melakukan hal yang menyebabkan rambut rontok, Bela. Jika rambut sering rontok, akan muncul masalah lainnya seperti rambut yang menipis.
Duh! Jika sudah begitu, kemungkinan akan sulit untuk kamu menata rambut. Jika sudah begitu, penting bagi kamu untuk mengetahui cara menebalkan rambut. Yuk, manfaatkan bahan-bahan alami yang sudah ada di rumah agar rambut kembali tebal. Apa saja?
1. Minyak Amla
Sebelum tidur, pijatlah kulit kepala dengan minyak amla dan biarkan selama semalam. Gunakan air hangat dan sampo ringan untuk mencuci rambut di pagi harinya. Lakukan cara ini dua sampai tiga kali dalam seminggu untuk mendapat hasil rambut yang tebal.
2. Minyak Kelapa
Hampir sama dengan cara sebelumnya, berikanlah pijatan pada kulit kepala dengan menggunakan minyak kelapa. Hal Ini bertujuan untuk menebalkan rambut secara alami serta meningkatkan pertumbuhan rambut. Cara ini sudah dipercaya sejak zaman kuno, lho.
3. Baking Soda
Sebagai pengganti sampo, kamu bisa gunakan baking soda untuk membuat rambut lebih tebal. Cukup campur tiga sampai empat sendok baking soda dengan segelas air dan gunakan seperti sampo.
4. Alpukat dan Pisang
Cara menebalkan rambut lainnya yang bisa kamu coba adalah dengan menggunakan buah-buahan. Alpukat dan pisang merupakan buah-buahan yang mengandung vitamin dalam jumlah tinggi. Dengan mencampurnya menjadi pasta dan digunakan untuk rambut, akan membuat rambut menjadi lebih kuat dan tebal.
5. Minyak Jarak
Bahan selanjutnya yang bisa buat rambut lebih tebal yaitu minyak jarak. Minyak ini mengandung banyak nutrisi, asam lemak, omega 3, dan vitamin yang membantu rambut tumbuh lebih tebal dan lebih cepat.
6. Jus Bawang
Sarat akan antioksidan, bawang dapat bermanfaat bagi rambut untuk meningkatkan tekstur rambut tampak lebih padat dan tebal. Agar bisa diaplikasikan ke rambut, siapkan tiga sampai empat sendok jus bawang dengan mencampurnya ke segelas air. Biarkan bahan tersebut bekerja 10-15 menit sebelum dibilas menggunakan air hangat.
Nah, itu tadi cara menebalkan rambut dengan bahan alami yang bisa kamu coba. Semoga artikelnya bermanfaat!