Benarkah Minyak Kelapa Dapat Memanjangkan Rambut?

Bisa Nggak Ya?

Benarkah Minyak Kelapa Dapat Memanjangkan Rambut?

Di industri kecantikan, hampir semua tumbuhan dapat dimanfaatkan. Mulai dari bunga mawar, buah zaitun, hingga minyak kelapa bisa digunakan untuk tujuan yang berbeda-beda. Nggak banyak yang tahu, minyak kelapa menjadi bahan favorit banyak orang. Gimana nggak, kamu bisa mendapat kulit yang mulus, menghapus makeup, melembapkan bibir, hingga perawatan rambut.

Sebagian orang bahkan percaya, minyak kelapa dapat membantu pertumbuhan rambut agar cepat memanjang. Kamu yang kecewa saat memotong rambut terlalu pendek bisa rutin menggunakan minyak kelapa sebagai masker. Namun, apa benar dapat memengaruhi pertumbuhan rambut?

minyak-kelapa-2-7e77ee611a6c27e7c80bf3f50939092d.jpgDok. well-beingsecrets.com
 

Menurut Shari Marchbein, Pakar Dermatologis dan Asisten Doktor dari sekolah kesehatan NYU, belum ada penelitian yang membuktikan bahwa minyak kelapa dapat mempercepat pertumbuhan rambut. Meski begitu, minyak kelapa memiliki manfaat untuk menguatkan rambut agar nggak mudah rontok.

minyak-kelapa-3-e5e5a17eee4f481357ae14d0983d98c0.jpgDok. collective-evolution.com

 

Hal ini juga didukung oleh pernyataan Elizabeth Tanzi, seorang penemu direktur Capital Laser & Skin Care, Washington, Amerika Serikat. Sejujurnya ia pun belum percaya bahwa minyak kelapa dapat memanjangkan rambut dengan cepat. Namun, minyak rambut banyak digunakan sebagai bahan produk perawatan rambut karena wangi dan menyehatkan rambut. Selain itu, minyak kelapa juga dapat bermanfaat untuk melebatkan dan melembutkan rambut.

Jangan kecewa, Bela. Meski nggak terbukti dapat memanjangkan rambut, kamu bisa memanfaatkan minyak kelapa sebagai masker rambut dan menggunakannya secara rutin. Dengan segala manfaat minyak kelapa, rambut menjadi nggak mudah rontok dan terasa lembut.

 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved