Wajib militer yang dijalani oleh setiap laki-laki di Korea Selatan memiliki masa tertentu. Mereka diwajibkan menjalani wajib militer selama 2-3,5 tahun lamanya. Selama itu pula, seleb Korea yang terkena masa wajib militer harus vakum sementara untuk menjalankan kewajibannya tersebut. Di tahun 2018 nanti ada beberapa seleb Korea yang selesai menjalani wajib militer dan siap menghibur para penggemarnya lagi. Siapa saja?
1. Ryeowook 'Super Junior'
Personil super junior yang memiliki nama lengkap Kim Ryeowook ini telah menjalani wajib militer sejak 11 Oktober 2016. Dua tahun setelahnya, yakni di tahun 2018, Ryeowook akan bebas tugas dan bisa kembali menghibur para fansnya. Memang masih lama, namun kita hanya tinggal menunggu hitungan bulan nih untuk melihat penampilan Ryeowook lagi.
2. Xiah Junsu 'JYJ'
Sama seperti Ryeowook, Xiah Junsu juga mulai masuk ke kamp militer untuk menjalani wajib militer sejak tahun 2016. Sebelumnya, di grup yang sama, member JYJ yang lain yakni Hero Jaejoong dan Micky Yoochun, telah berangkat wajib militer terlebih dulu. Bisa dipastikan JYJ akan lebih ramai karena beberapa personilnya akan kembali dari bertugas setelah dua tahun vakum.
3. Jung Il Woo
Selain para member boyband, ada juga aktor Korea yang akan mengakhiri masa tugasnya di tahun 2018 nanti. Dia adalah Jung Il Woo. Aktor yang pernah membintangi beberapa drama seperti My Fair Lady, 49 Days, The Moon Embraces The Sun, dan Cinderella and Four Knights ini dikabarkan akan kembali ke dunia hiburan di tahun 2018 dan siap membintangi beberapa serial drama baru. Nggak sabar deh!
4. Mir 'MBLAQ'
Mir memasuki masa tugas pada tanggal 14 Juli 2016 silam. Itu artinya, di tahun 2018 nanti ia akan kembali ke dunia hiburan lagi. Meski Mir akan kembali meramaikan MBLAQ, tapi bukan berarti boyband tersebut akan lengkap, Bela. MBLAQ masih 'kehilangan' satu personilnya, yakni Seungho yang baru berangkat wajib militer 16 Oktober 2017 lalu.
5. T.O.P 'Big Bang'
Meski sempat terjerat kasus narkoba beberapa waktu lalu, ternyata nggak menghentikan T.O.P untuk menjalankan kewajibannya mengikuti wajib militer. Setelah proses pemeriksaan yang cukup panjang, akhirnya T.O.P dinyatakan siap untuk mengikuti wajib wiliter tahun 2016 silam. Kini, di 2018 mendatang, kita hanya tinggal menunggu T.O.P untuk kembali ke dunia hiburan. Duh nggak sabar deh!
Dari 5 selebritas tersebut, siapa yang paling kamu tunggu, Bela?